SUKADANA (Lampost.co)–Calon Wakil Gubernur Lampung Chusnunia (Nunik) meminta aparat turun awasi penambangan di Pasir Sakti, Lampung Timur untuk mencegah kerusakan lingkungan.Hal ini disampaikannya saat menunggu berbuka puasa bersama Debu Orkestra di Lapangan Mulyosari, Pasir Sakti, Lampung Timur, Selasa (5/6/2018).
Nunik mengatakan perpolitikan memberikan jalan silaturahmi untuk kita, sambungnya.”Mempertemukan saya dengan ibu-bapak semua yang baik hati,” ujarnya.
Ia menjelaskan alasannya mengikuti Pilgub 2018. “Kenapa saya ikut di pilgub, biar tidak salah paham. Itu bukan berarti saya tinggalkan Lampung Timur, sudah banyak jalan yang dibangun tetapi dananya masih kurang. Karena itu saya harus bergerak ke pusat dan provinsi. Tapi niatnya juga untuk membangun Lampung, yang di dalamnya ada Lampung Timur,” tuturnya.
Nunik juga mengecam pertambangan pasir yang merusak lingkungan. “Harus hati-hati mengizinkan pengusaha untuk kegiatan pertambangan pasir. Dua tahun saya menjadi pemimpin, saya belum pernah mengeluarkan rekomendasi untuk pertambangan pasir,” ucapnya.
Dia meminta aparat untuk bertindak tegas yang mengelabui rakyat. “Tolong aparat turun tangan, siapa yang ngapusi kualat, menghianati umat itu kualat. Karena yang sudah rusak harus diperbaiki dulu kecuali pertambanganya tidak merusak ya monggo (silakan),” ucapnya.
Comments are closed.